Awareness Pengembangan Skema Kompetensi Bertaraf Internasional tahun 2023

.
Mengawali pekan ini, Senin (30/1) di BDI Makassar melaksanakan kegiatan Awareness Pengembangan Skema Kompetensi Bertaraf Internasional. Bertempat di ruang rapat, kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai.
.
Berdasarkan PP Nomor 10 Tahun 2018 tentang Badan Nasional Sertifikasi Profesi, dijelaskan bahwa Sertifikasi Kompetensi Kerja adalah proses pemberian sertifikat kompetensi yang dilakukan secara sistematis dan objektif melalui uji kompetensi yang mengacu kepada Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia, Standar Internasional dan/atau Standar Khusus.

Oleh karena itu, LSP BDI Makassar yang merupakan LSP P1 atau lembaga pendidikan dan pelatihan yang memiliki tujuan utama melaksanakan sertifikasi kompetensi kerja terhadap peserta yang telah dilatih di BDI Makassar, kembali melakukan Awareness Pengembangan Skema Kompetensi Bertaraf Internasional tahun 2023
.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala BDI Makassar, Bapak Bagus Herry dan dihadiri dua orang Narasumber yakni Ibu Henny S. Widyaningsih dari BNSP, Jakarta dan Ibu Siti Saenab dari LSP Pariwisata Anging Mammiri, Kota Makassar
.
Kedepannya, diharapkan melalui kegiatan ini alumni BDI Makassar tidak hanya diakui dan diserap sebagai tenaga kerja Nasional saja akan tetapi juga dapat diakui dan diserap sebagai tenaga kerja Internasional. Aamiin yah Sob!
.
#awareness
#bnsp
#LSP
#lspp1
#bdimakassar
#lspbdimakassar